Jelang Pilkades, Babinsa Komsos Dengan Ketua Panitia Agar Tercipta Situasi Kondusif.

    Jelang Pilkades, Babinsa Komsos Dengan Ketua Panitia Agar Tercipta Situasi Kondusif.
    Babinsa Pelda Sunardi menghimbau dan mengajak Panitia Pilkades dan Perangkat Desa untuk bersama–sama menjaga situasi Desa Wonokerto selalu dalam kondusif

    DEMAK – Bentuk Kesiapan Dalam Pemilihan Kepala Desa (Pilkades), Babinsa Koramil 09/Karangtengah Kodim 0716/Demak Pelda Sunardi melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan Bapak Huda selaku Ketua Panitia Pilkades, di Desa Wonokerto, Kecamatan Karangtengah, Kabupaten Demak, Jumat (23/06/2023).

    Saat ditemui, Danramil 09/Karangtengah Kapten Arm Imam Sunandar mengatakan. “Aparat TNI khususnnya Babinsa yang langsung berada di tengah masyarakat diperintahkan untuk melakukan penggalangan semua elemen masyarakat mulai dari Pemerintah Desa, Para Tokoh serta Komunitas Pemuda guna mendukung terwujudnya Pilkades yang aman dan damai, ” terang Danramil.

    “Kepada para Babinsa untuk meningkatkan kegiatan silaturahmi dan kunjungan ke Desa Binaaan, sehingga terjalin komunikasi yang baik, ” tegasnya.

    Dalam Kegiatan Komsos tersebut, Babinsa Pelda Sunardi menghimbau dan mengajak Panitia Pilkades dan Perangkat Desa untuk bersama–sama menjaga situasi Desa Wonokerto selalu dalam kondusif.

    “Dihimbau kepada Ketua dan Anggota Panitia Pilkades agar mensosislisasikan kepada Warga bahwa siapapun yang terpilih jadi Kepala Desa, dari beberapa calon yg mendaftar, tidak usah dipermasalahkan, ” ungkap Pelda Sunardi

    “Hal ini bertujuan untuk menciptakan suasana yang aman, tertib dan lancar serta kondusif selama pelaksanaan Pilkades Serentak nantinya, ” imbuhnya. 

    Redaktur   : Makruf/Pendim 0716/Demak

    demak jateng tni kodim 0716/demak
    Muhammad Makruf

    Muhammad Makruf

    Artikel Sebelumnya

    Danramil 03/Wonosalam Hadiri Kegiatan Penelitian...

    Artikel Berikutnya

    Babinsa Laksanakan Komsos Dengan Pemuda...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    GRIB JAYA Semarang Siap Jadi Mitra Strategis Pemerintah, Resmi Dilantik di Lapangan Wonderia

    Ikuti Kami