DEMAK – Babinsa Koramil 12/Mranggen Kodim 0716/Demak Serda Somyani menghadiri undangan kegiatan Seremoni Keagamaan dalam rangka menyambut bulan ramadhan 1444 Hijriah yang bertempat di Balai Desa Kalitengah Kecamatan Mranggen Kabupaten Demak. Selasa (14/03/2023) malam
Dalam kegiatan ini dihari oleh Kades Kalitengah Bpk Ahmad Saefudin S.HI. diwakili stafnya, Ketua BPD Bpk Kusaini, S.Pdi, Ketua LKMD Bpk A. Sakhori S.Pdi, Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat, Babinsa Desa Kalitengah Serda Somyani, Bhabinkamtibmas Bripka M Ghofur, Ketua RW/RT se Desa Kalitengah dan Anggota Linmas Desa Kalitengah.
Baca juga:
Korem 071/Wijayakusuma Gelar Doa Bersama.
|
Kegiatan Seremoni Keagamaan dalam rangka menyambut bulan ramadhan tersebut dilakukan Babinsa bersama tokoh agama dan warga binaannya membahas hal – hal yang nantinya dapat mendukung dan ketertiban pada saat memasuki bulan suci Ramadhan yang akan tiba sebentar lagi.
“Bulan suci ramadhan adalah bulan yang sangat sangat dinantikan bagi seluruh umat muslim di dunia seperti kita ketahui bulan ramadhan adalah bulan diturunkannya AI-Qur’an, bulan yang dimana amal soleh dilipat gandakan, bulan penuh berkah, bulan penuh pengampunan dosa dan dikabulkannya do’a – do’a serta pada bulan ramadhan nantinya terdapat malam lailatu qadar, ” ungkap Serda Somyani.
Selanjutnya, Serda Somyani mengajak bersama warga binaannya untuk menciptakan suasana dimana seluruh warganya dapat menjalankan ibadah puasa bisa nyaman dan tentram.
“Nantinya kita bersama sama sebagai aparatur desa akan menertibkan kegiatan yang mengganggu aktifitas ibadah masyarakat pada saat bulan suci ramadhan nantinya seperti jualan di siang hari yang menyediakan makanan pokok nasi, atau minuman yang belum saatnya berbuka puasa, dan kegiatan malam yang mengganggu sholat tarawih, ” ujarnya.
“Mari kita jaga keamanan dan ketertiban, di bulan suci Ramadhan ini, mari kita ciptakan kondisi kamtibmas yang kondusif guna memberikan kenyamanan saat beribadah, ” pungkas Babinsa.
Redaktur : Makruf/Pendim 0716/Demak